Pada tahap II ini sebanyak 400 Sertifikat Tanah diserahkan kepada masyarakat, setelah sebelumnya pada tahap I diserahkan 68 Sertifikat kepada masyarakat bertepatan pada peringatan HUT Kemerdekaan RI ke 77. di lapangan Desa Nglondong.
Ketua Panitia Ajudikasi PTSL Kabupaten Temanggung, Bapak Yudi Kristanto, S.T., M.M. dalam sambutanya menyatakan bahwa diharapkan masyarakat dapat memanfaatkan Program PTSL ini dengan maksimal serta semua tanah yang ada diwilayah Desa Nglondong dapat seluruhnya disertifikatkan.
Penyerahan sertifikat ini dilaksanakan di halaman Balai Desa Nglondong pada hari Kamis tanggal 6 Oktober 2022 dimulai pukul 09.00 WIB sampai dengan selesai.
Dengan di serahkan langsung oleh Pejabat BPN Kabupaten Temanggung dan disaksikan oleh Bapak Sekcam Parakan, Babinsa, Babinkamtibmas serta Ketua Lembaga-lembaga Desa yang ada, penyerahan sertifikat dapat berjalan dengan lancar, hal tersebut tidak lepas dari kerja sama serta kordinasi yang baik antara Pemerintah Desa dan seluruh panitia.
Bagi masyarakat yang mempunyai tanah di wilayah Desa Nglondong dan belum mendaftarkan tanahnya untuk disertifikat, masih diterima oleh panitia PTSL Desa Nglondong sampai dengan tanggal 30 Oktober 2022, sesuai arahan dari BPN Kabupaten Temanggung.
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook